Muara Badak Bersiap Ukir Rekor Muri

Rancang Acara Bakar Ikan sepanjang 9 Kilometer, Muara Badak Bersiap Ukir Rekor Muri

Penulis : Syarief Oebaidillah

MUARA BADAK–MICOM: Catatan Rekor di Museum Rekor Indonesia (Muri) bakal bertambah dengan rencana Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur menggelar acara bakar ikan sepanjang 9 kilometer.

Gelaran akbar yang dilakukan dalam rangka hari jadi ke-48 daerah itu, dilaksanakan pada 8 September mendatang. Ketua Panitia HUT Muara Badak Andi Busman, Selasa (14/8) mengungkapkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak Muri untuk menorehkan catatan rekor bakan ikar terpanjang di Indonesia itu.

Persiapan menggelar acara itu telah dilakukan dengan menyiapkan bahan pokok ikan yang diperkirakan mencapai berat hingga 8 ton, kemudian arang sebanyak 7,5 ton, serta minyak tanah 2,5 ton.

Kegiatan itu dilakukan untuk mengenalkan daerah yang dikenal sebagai wilayah kaya minyak, gas bumi, pertambangan batu bara, serta perkebunan kelapa sawit itu.

Sedangkan Yusuf Ngadri, Senior Manager Muri mengatakan pihaknya siap mendukung siapapun yang akan membuat Rekor Muri, baik komunitas, perseorangan, maupun kegiatan seperti yang dilakukan oleh masyarakat di Muara Badak.

“Jadi surat yang sudah kami terima akan kami Proses dan secepatnya untuk dirapatkan dengan tim Muri, dipimpin langsung oleh Bapak Jaya Suprana selaku Ketua Muri,” jelasnya. (Bay/OL-2)

Sumber : http://www.mediaindonesia.com/webtorial/tanahair/?bar_id=MzQwOTMy

 

 

 

Tinggalkan komentar